Rabu, 28 Maret 2018

Pengertian Proxmox


Image result for penjelasan proxmox





A. Pendahuluan
     Assalamu'alaikum wr. wb.
Di blog saya kali ini akan menulis tentang pengertian Proxmox

1. Pengertian
    Proxmox VE (Virtual Environtment) adalah distribusi berbasis Debian etch (x86_64). Proxmox adalah platform virtualisasi bersifat opensource yang mendukung untuk menjalankan virtual mesin berbasis KVM dan OpenVZ.

Kelebihan Proxmox VE :
1. Proxmox VE merupakan produk open source. Proxmox VE dapat digunakan secara gratis bahkan oleh siapapun tanpa membayar lisensi, walaupun tidak disarankan untuk server production.
2. Poxmox VE sangat mudah diinstall dan di konfigurasi.
3. Proxmox VE menggunakan KVM sehingga memudahkan pemanfaatan  fitur  firtualisasi dari prosesor intel maupun AMD. Bahkan dengan fitur Live Migration-nya, Anda dapat dengan mudah memindahkan VM dari host berprosesor Intel ke host berprosesor AMD dan sebaliknya tanpa kesulitan.
4. Proxmox VE mendukung cukup banyak host dalam satu cluster. Sampai versi 4.3, cluster Proxmox VE mendukung sampai 32 host. Masih jauh jika dibandingkan jumlah host yang di dukung oleh VMware vSphere maupun Microsoft Hyper-V.
5. Proxmox VE tidak hanya mendukung solusi virtualisasi penuh berbasis Virtual Machine (VM) tetapi juga virtualisasi berbasis container. Container yang di support saat ini adalah Linux Container (lxc). Proxmox VE sebelum versi 4.x mendukung solusi container dari OpenVZ. Solusi berbasis container ini juga menjadi kelebihan yang tidak dimiliki oleh solusi virtualisasi lain seperti VMware vSphere maupun Hyper-V.
6. Proxmox VE juga mendukung fitur HA secara out of the box. Konfigurasi HA pun sangat mudah.
7. Host-host dalam cluster Proxmox pun tidak harus memiliki resource dan prosesor yang sama. Artinya hal ini sangat memudahkan perusahaan jika ingin tetapi memakai hardware-hardware lama mereka tanpa harus melakukan investatsi hardware baru.

Kekurangan Proxmox VE
1. Manajement jaringan host virtual machine yang kurang dinamis untuk operasi on the fly.
2. Shot node virtual machine yang kadang tidak berjalan semestinya.


B. Kesimpulan
     Proxmox merupakan jenis platform jenis virtualisasi yang berbasis distro Debian Server dan menggunakan kernel khusus untuk virtualisasi. Proxmox juga menunjang proses pembangunan sebuah server.


Sekian, wassalamu'alaikum wr. wb.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar