Rabu, 10 Januari 2018

IP Public dan IP Private

A. Pendahuluan
Assalamu'alaikum wr. wb.
Di blog saya kali ini akan menulis Perbedaan IP Public dan IP Private.

1. Pengertian
IP Public adalah IP adsress yang telah ditetapkan oleh InternIC dan berisi beberapa buah network ID yang dijamin unik yang digunakan untuk lingkup nternet, host yang menggunakan IP public dapat diakses oleh seluruh user yang tergabung di intenet baik secara langsung maupun tidak langsung (melalui proxy/NAT).

IP Private adalah IP Address yang digunakan untuk lingkup intranet, host yang menggunakan IP Private hanya bisa diakses di intranet saja.

2.Maksud dan tujuan
Mengetahui perbedaan IP Public dan IP Private.

B. Uraian Kegiatan
     IP Public, alamat IP yang digunakan dalam jaringan global internet serta pengunaannya dan alokasinya diatur oleh InterNIC untuk menjamin penggunaan IP address ini secara unik. Karena kelas IP address ini digunakan di dalam jaringan internet maka IP ini bisa diakses melalui jaringan internet secara langsung. Contoh IP Public adalah akses Speedy modem yang merupakan IP Public 125.126.0.1.

IP Private, Disebut IP Private karena IP ini hanya dikenali dan bisa diakses dari jaringan lokal saja dan tidak bisa diakses melalui jaringan internet secara langsung tanpa bantuan router yang mempunyai fitur NAT. IP Private digunakan untuk jaringan lokal agar ksesama komputer dapat saling berkomunikasi, misalny digunakan di jaringan sekolah, kantor, toko, warnet dan sebagainya. Fungsi IP Private adalah meningkatkan keamanan jaringan dan menghemat ruang pengalamatan. IP Private memiliki range sebagai berikut :
1. Kelas A dari 10.0.0.0 sampai dengan 10.255.255.255 dengan total address 16,777,216.
2. Kelas B dari 172.16.0.0 sampai dengan 172.16.255.255 dengan total address 1, 048,576.
3. Kelas C dari 192.168.0.0 sampai dengan 192.168.255.255 dengan total address 65,536.

Kelebihan IP Public :
Dapat dikenali dalam internet dengan mudah, sebab langsung terhubung dengan internet tanpa perlu membutuhkan proxy tertentu, server khusus, atau di translasikan lewat NAT.

Kekurangan :
1. Tingkat security yang lemah dan rentan diserang hacker, sebab IP ini kan diberikan sebagai alamat umum dan langsung terhubung ke internet.
2. Biaya registrasi yang mahal, sebab merupakan alamat IP eksternal dan seperti kita tahu bahwa IP eksternal atau public sangat terbatas ketersediaannya.

Kelebihan IP Private :
1. Untuk masalah security, IP Private sukup terproteksi sebab tidak berhubungan langsung dengan IP ekstenal/umum, sehingga sulit untuk diserang para hacker.
2. Mengurangi biaya registrasi alamat IP dengan cara membiarkan para pelanggan memakai alamat IP yang tidak terdaftar secara internal melalui suatu terjemahan ke sejumlah kecil alamat IP yang terdaftar secara eksternal.

Kekurangan :
1. Tidak dapat terkoneksi dengan internet tanpa menggunakan proxy server khusus, dan perlu di translasikan dengan NAT.


C. Kesimpulan
Perbedaan IP Private hanya bersifat lokal dan tidak bisa digunakan untuk mengakses internet dan penggunaannya bebas. Sedangkan IP Public bersifat worlwide, bisa digunakan untuk mengakses internet namun penggunaan atau konfigurasinya tidak bebas (ada yang mengatur).






Referensi :
http://bidakara.ac.id/pengertian-ip-public-ip-private/
Share:

0 komentar:

Posting Komentar